WAHYU DP || BLC TELKOM KLATEN

Blog yang berisi tentang apa yang membuatku mudah berikan hatiu padamu, Takan habis sejuta lagi untuk menceritakan cantikmu, Kan teramat panjang puisi tuk menyuratkan cinta ini.

Selasa, 13 Juni 2017

Pengenalan Tentang Komputer


 Assalamu'alakum wr.wb

A, Pendahuluan
     Kali ini saya akan menjelaskan tentang apa itu komputer.
  • Pengertian
         Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer pada awalnya dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri.
  • Latar Belakang
          Ingin memperluas pengetahuan tentang asal usul komputer
  • Maksud dan Tujuan
          Memperluas wawasan tentang asal mula komputer
  • Hasil yang Diinginkan
          Ingin mengetahui tentang semua yang berhubungan dengan komputer

B. Proses dan Tahapan Kerja
     
   1.Dasar-Dasar Komputer
Ilmu komputer (bahasa Inggris: Computer Science), Secara umum diartikan sebagai ilmu yang mempelajari baik tentang komputasi, perangkat keras (hardware) maupun perangkat lunak (software). Ilmu komputer mencakup beragam topik yang berkaitan dengan komputer, mulai dari analisis abstrak algoritma sampai subyek yang lebih konkret seperti bahasa pemrograman, perangkat lunak, termasuk perangkat keras. Sebagai suatu disiplin ilmu, Ilmu Komputer lebih menekankan pada pemrograman komputer, dan rekayasa perangkat lunak (software), sementara teknik komputer lebih cenderung berkaitan dengan hal-hal seperti perangkat keras komputer (hardware). Namun, kedua istilah tersebut sering disalah artikan oleh banyak orang.
  2. Sejarah Komputer
komputer adalah perangkat yang membantu manusia dalam melakukan berbagai macam perhitungan. Dalam hal ini, komputer pertama yaitu sempoa yang digunakan untuk melakukan operasi artimatika dasar.Dalam sejarah komputer dan perkembangannya, Sempoa atau Abacus merupakan awal dari lahirnya komputer. Komputer dalam melakukan prosesnya berbentuk elektronik, yang memungkinkan untuk melakukan perhitungan yang lebih luas dan cepat.
Komputer Generasi Pertama menggunakan beberapa tabung vakum yang besar dan kompleks seperti crystal diodes, relays, resistors, dan capacitors yang membutuhkan daya listrik sebesar 150 kilowatt. Komputer elektronik pertama yang digunakan untuk umum yaitu ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Computer). Sudah berbentuk digital, namun belum menggunakan kode biner sebagai prosesnya. Digunakan untuk memecahkan rangkaian lengkap tentang masalah komputasi. Diprogram menggunakan plugboard dan switch, yang sudah mendukung input dan output dari IBM card.
Komputer Generasi Kedua muncul setelah ditemukannya transistor, yang kemudian mulai mengganti tabung vakum dalam desain komputer. Dengan transistor, daya, panas dan bentuk jauh lebih kecil dibandingkan dengan komputer generasi pertama. Namun, masih jauh lebih besar dengan komputer sekarang ini.Komputer dengan transistor pertama ini dibuat di University of Manchester pada tahun 1953. Yang paling populer dari komputer transistor generasi kedua ini adalah IBM 1401. IBM juga menciptakan drive pertama (sebuah media penyimpanan) pada tahun 1956, yang dikenal dengan IBM 350 RAMAC.
Komputer Generasi Ketiga Penemuan Integrated Circuits (IC) atau dikenal juga dengan microchips, membuka jalan untuk komputer generasi ketiga atau yang kita kenal dengan komputer sekarang ini. Berbentuk jauh lebih kecil dengan generasi komputer sebelumnya, dengan transistor yang lebih banyak dan dibenamkan ke dalam microchips tunggal. Dalam tahap perkembangannya, komputer generasi kedua masih bertahan.
Komputer Generasi Keempat Microchips berbasis Central Processing Unit (CPU) pertama, terdiri dari beberapa microchips untuk komponen CPU yang berbeda. Dorongan untuk integrasi semakin besar dan miniasturisasi dipimpin menuju single-chip CPU, di mana semua komponen CPU yang diperlukan dimasukkan ke sebuah microchips tunggal yang disebut microprocessor. Microprocessor pertama yaitu Intel 4004.
Komputer Generasi Kelima adalah komputer yang sekarang kita gunakan.sejarah komputer generasi V dikembangkan sejak tahun 1985, beberapa ciri utama dari generasi ini di antaranya:
  • Di Jepang didirikan ICOT (Institute for new Computer Technology) untuk mengembangkan komputer generasi kelima, yaitu menciptakan komputer yang powerfull dan intelligent.
  • Dikembangkannya sistem komputer yang memiliki unsur artificial intelligence yang dapat mengerjakan tugas dengan karakteristik seperti manusia (intelligent, imagination, dan intuition) dengan natural language (bahasa sehari-hari).
   3. Manfaat Komputer
  • Meringankan pekerjaan manusia jika digunakan dengan baik dan benar
  • Berguna untuk mencari ilmu yang bermanfaat
  • Sebagai media untuk pengetahuan
   4.Dampak Negatif Komputer
  • Dapat merusak masa depan manusia jika salah dalam memanfaatkannya
  • Dapat dimanfaatkan untuk kejahatan

C. Hasil yang Didapatkan
     
    Menjadi tahu apa itu komputer dan bagaimana asal mula komputer itu dibuat

D. Kesimpulan yang Didapatkan
    
     Berusaha menggunakan komputer untuk hal-hal yang positif
H. Referensi dan Daftar Pustaka
     
https://id.wikipedia.org/wiki/Sejarah_komputer#Pengertian_komputer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Buscar